Pada bulan Agustus 2015 ini, Gamatrindo ikut berpartisipasi dalam berbagai pameran. Tanggal 1-9 Agustus 2015, Gamatrindo mengikuti Pameran Industri Indonesia menyambut HUT RI ke-70 yang bertempat di Indonesia Convention Exhibition (ICE) di Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang. Pameran ini didukung oleh Kementerian Perindustrian, dan pada tanggal 4 Agustus 2015, pameran ini di buka oleh Presiden RI.
Bersamaan dengan pameran di ICE-BSD, Gamatrindo juga turut berpartisipasi dalam Pameran Produksi Indonesia (PPI) yang dilaksanakan pada tanggal 6-9 Agustus 2015 dan bertempat di Grand City Mall, Surabaya. PPI ini juga di dukung oleh Kementerian Perindustrian.
Pameran terakhir di bulan Agustus adalah Indonesia International Lighting Exhibition 2015 atau INALIGHT 2015 yang diadakan pada 12-14 Agustus 2015 di Jatim Expo, Surabaya. Pameran ini merupakan kelanjutan dari INALIGHT 2015 di JIExpo Jakarta tanggal 22-24 Mei 2015 lalu.
Dengan keikutsertaan Gamatrindo di berbagai pameran, akan membuka kembali komunikasi dengan masyarakat, sehingga masyarakat dapat mengenal dan mencintai produk indonesia.